Cegah Kenakalan Remaja, Kejari Kota Tangerang Kembali Gelar JMS di SMAN 14 Kota Tangerang


 

Tangerangsiber.co.id- (Tangerang Kota) Bertemakan “Kenakalan Remaja” Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Tangerang kembali lakukan salah satu Program Kejaksaan Agung RI yakni Jaksa Masuk Sekolah (JMS) di Kota Tangerang, pada Kamis (8/8/24).

Sebelumnya Kejaksaan Negeri Kota Tangerang sudah melakukan JMS di sejumlah sekolah yang ada di Kota Tangerang seperti di SMAN 15 Kota Tangerang, dan saat ini Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Tangerang kembali memberikan penyuluhan hukum kepada para Siswa-siswi di SMAN 14 Kota Tangerang. Sehingga anak didik tidak terjerumus dan terlibat dalam pelanggaran hukum, seperti tawuran, narkoba, kriminal, radikalisme serta pelanggaran Undang-undang ITE, dan terkait kenakalan remaja lainnya.

” JMS merupakan program Jaksa Agung Muda intelijen dalam rangka melakukan pencegahan & meminalisir para siswa (anak berhadapan dengan hukum) serta diharapkan mampu memberikan pemahaman terhadap pelanggaran hukum,” ucap Kepala Kejaksaan Negeri Kota Tangerang, I Ketut Maha Agung, S.H, M.H, melalui Khusnul Fuad S.H, M.H, Kasi Intelijen Kejaksaan Negeri Kota Tangerang, kepada Wartawan.

Lebih lanjut, antusiasme para siswa-siswi SMAN 14 Kota Tangerang dalam mengikuti Jaksa Masuk Sekolah (JMS) menjadi kebanggaan tersendiri para jaksa sebagai pemberi materi.

“Kami sangat senang melihat antusias para siswa dengan banyaknya pertanyaan yg diajukan tentunya dengan rasa ingin tau tentang hukum tinggi diharapkan dapat menghindari tindak pidana,” ujar Kasi Intelijen Kejari Kota Tangerang.

” Para siswa juga semakin bijak dalam kehidupan sehari-hari maupun saat menggunakan sosial media sehingga terhindar dari segala macam risiko hukum yang ada. Saya juga berpesan untuk menghindari segala macam kenakalan remaja, dan terus memanfaatkan kemajuan teknologi dengan baik dan benar serta tetap berhati-hati,” tambahnya.

Kasi Intelijen Kejari Kota Tangerang tersebut berpesan dengan hadirnya Jaksa di lingkungan sekolah dapat menjadi pembelajaran dan motivasi bagi para generasi penerus bangsa.

“Semoga dengan kehadiran jaksa bukan hanya menghindari hukuman juga diharapkan Menjdi motivasi dalam rangka menjadi generasi penerus serta minat jaksa,” tandasnya.

Diketahui, Kegiatan yang disambut baik oleh Kepala Sekolah serta Guru tersebut diikuti oleh seluruh siswa dan siswi SMAN 15 Kota Tangerang di Aula Sekolah tersebut terlihat sangat antusias saat pemberi materi menyampaikan segala pemahaman terkait hukum tersebut.

Sumber : San/Hiwata

Editor/Penerbit : Redaksi 

Berita Terkait

Top