Terlibat Pengadaan Barang dan Jasa, LSM Portas Kirimkan Surat ke Kejaksaan


Tangerangsiber.co.id – ( Tangerang Kota ) Poros Tangerang Solid (Portas) melayangkan surat ke Kejari Kota Tangerang. Dalam surat tersebut Portas meminta agar menindak lanjuti semua temuan masyarakat yang dilaporkan ke Kejaksaan Negeri Tangerang, Senin, (21/11/2022).

Koordinator Portas, Hilman Santosa mengatakan bahwa pihaknya menanyakan laporan yang sudah disampaikan ke Kejari Kota Tangerang.

“Iya kami melayangkan surat audiensi ke Kejari Kota Tangerang sebagai tindak lanjut surat yang pernah dilayangkan sebelumnya,” ujarnya.

Selain itu, dirinya juga mempertanyakan keterlibatan Kejaksaan dalam proses pengadaan barang dan jasa di Dispora Kota Tangerang.

“Karena sebelumnya, Kadispora Kota Tangerang pernah mengatakan bahwa pihaknya menggandeng dan koordinasi dengan Kejaksaan dalam proses pengadaan barang dan jasa,” ungkapnya.

Lanjut Hilman, dirinya juga akan mempertanyakan temuan BPK pada Dinas PUPR Kota Tangerang.

“Temuan BPK ini bagi saya sangat menarik dan saya akan mengawal sampai tuntas,” pungkasnya.

Penulis : Agus Priyono
Penerbit : Redaksi

Berita Terkait

Top